LangsungKlik.id, Sumenep – Pondok pesantren di Kecamatan Rubaru, Kabupaten Sumenep, yakni pondok pesantren Darul Qur’an Tambaksari, menggelar rangkaian kegiatan Haflah Akhirussanah tahun ajaran 2024/2025. Kegiatan ini diwarnai berbagai perlombaan keagamaan yang melibatkan para santri dari lembaga di bawah naungan kedua yayasan tersebut.
Berbagai lomba yang digelar antara lain lomba adzan, tartilul Qur’an, Tahfidzul Qur’an, maqalul qiyam, serta lomba baca kitab. Seluruh kegiatan dipusatkan di halaman Madrasah Ibtidaiyah Nurul Islam, Dusun Bajik, Desa Tambaksari, Kecamatan Rubaru, Sumenep.
“Acara dimulai sejak Senin malam, 23 Juni 2025, dengan pawai obor yang diikuti seluruh santri. Saat ini memasuki malam keempat dengan pelaksanaan lomba Tahfidzul Qur’an yang menjadi bidang andalan yayasan.”, ujar Ustadz Fikri selaku panitia pelaksana. Ia menambahkan, perlombaan akan ditutup pada 27 Juni 2025 dengan lomba baca kitab, sementara puncak acara Haflah Akhirussanah dan pengajian akbar akan digelar pada 29 Juni 2025.
Kegiatan ini diikuti berbagai lembaga pendidikan yang berada dalam satu yayasan, yaitu RA Nurul Islam, MI Nurul Islam, MTs As Syafi’i, dan SMK Darul Qur’an Tambaksari. Seluruh peserta adalah santri aktif yang rutin mengikuti kegiatan keagamaan sehari-hari.
Ustadz Indra Hermawan, perwakilan salah satu lembaga pendidikan, menyebut bahwa dua bidang lomba, yakni Tahfidzul Qur’an dan baca kitab, menjadi sorotan utama. “Bidang ini memang menjadi materi pokok yang diajarkan setiap hari. Bahkan beberapa santri dari MI Nurul Islam dan MTs As Syafi’i lolos ke tingkat provinsi dalam ajang Porseni 2025 di Jember, dan akan tampil pada Juli mendatang.”, jelasnya.
Sementara itu, Ustadzah Susi Ermawati selaku guru Tahfidzul Qur’an berharap kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi santri untuk terus mengembangkan diri dalam dakwah Islam. “Kami berharap para santri menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup, dan terus menorehkan prestasi setinggi-tingginya di bidang keagamaan.”, ujarnya.
Kegiatan Haflah Akhirussanah ini menjadi ajang tahunan yang tidak hanya menampilkan semangat religius para santri, tetapi juga mempererat ukhuwah antar lembaga pendidikan di bawah naungan Yayasan Darul Qur’an as Syafi’i Tambaksari
[Red.Indra H.]